Kabupaten Balangan
Wakil Bupati Balangan Tinjau Korban Kebakaran di Kompleks Maritam
KANALKALIMANTAN.COM, PARINGIN – Wakil Bupati Balangan H Supiani meninjau lokasi kebakaran di RT 1 Komplek Maritam, Kecamatan Paringin, Balangan, Rabu (18/8/2021). Kebakaran tersebut tepat terjadi di sebelah rumah Supiani.
Sebagaimana disampaikan BPBD Balangan, bangunan yang terbakar tadi siang adalah rumah warga dan sebuah mes dinas guru SMP yang dihuni oleh dua kepala keluarga, dua buah rumah kosong serta sebuah gudang penyimpanan barang milik RT setempat.

Rumah warga yang sebagian berbahan kayu mengakibatkan api menjalar dengan cepat. Namun beberapa barang milik warga masih dapat diselamatkan dan tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.
Baca juga: DPRD HSU Setujui Perubahan KUA-PPAS Tahun Anggaran 2021 dan 2022
Dilaporkan api menyala pada jam 12.12 Wita dan berhasil dipadamkan pukul 13.12 Wita oleh TRC BPBD Balangan dan BPK setempat.
Kepada Kanalkalimantan.com, Ketua RT 1 Kompleks Maritam, Ahmad Fauzi mengatakan, api bermula dari rumah Edy Waluyo atau dikenal dengan nama Bambang. Rumah tersebut berada di sebelah langgar yang juga tidak luput dari jilatan api.
“Kalau api pertama dari rumah Bambang. Tapi untuk penyebab api masih belum diketahui,” katanya.
Sementara Wakil Bupati Supiani yang merupakan salah satu warga komplek juga merasa khawatir karena titik api sangat dekat dengan tempat tinggalnya. Ia menyampaikan agar pemerintah dapat memberikan bantuan kepada warga yang terdampak dari musibah kebakaran ini.
“Nanti kira-kira akan kami sampaikan, mudah-mudahan nantinya akan ada bantuan dari pemerintah,” ujarnya. (Kanalkalimantan.com/kk)
Reporter: kk
Editor: cell
-
HEADLINE2 hari yang laluSudah Sah! Daftar Lengkap UMP dan UMK Kalimantan 2026 di Semua Provinsi, Ada yang Tembus Rp3,7 Juta
-
Kota Banjarmasin3 hari yang laluMalam Pergantian Tahun, Ini Imbauan Pemko Banjarmasin
-
HEADLINE3 hari yang laluRilis Akhir Tahun Polda Kalsel: 5.538 Kasus Kejahatan, Pecat 25 Anggota Polisi, 13 Kasus Bunuh Diri
-
HEADLINE2 hari yang lalu66 Kasus Laka Lantas di Banjarmasin 2025, 20 Orang Meninggal Dunia
-
Kabupaten Banjar3 hari yang laluBupati Banjar Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir
-
HEADLINE1 hari yang laluUMK Banjarbaru Rp3,8 Juta, Lebih Besar dari UMP Kalsel



