Kabupaten Banjar
Polsek Gambut Patroli ke Masjid
KANALKALIMANTAN.COM, MARTAPURA – Polsek Gambut memantau jemaah shalat Jumat patuh jalankan protokol kesehatan Covid-19 di Masjid Al Mujahidin Gambut, Jalan A Yani Km 14, Kecamatan Gambut.
Dipimpin Aipda Robinson, personil Polsek Gambut mengingatkan kepada jemaah bahwa pandemi Covid-19 masih terjadi.
Jemaah shalat Jumat diminta tetap menggunakan masker, tetap menjaga jarak, dan mencuci tangan agar memutus rantai penyebaran Covid-19.
“Kami mengimbau jemaah di Masjid Al Mujahidin tetap tertib dan patuh terhadap protokol kesehatan. Yakni tetap memakai masker, menjaga jarak dan selalu mencuci tangan,” ujar Aipda Robinson.
Baca juga: Pasar Laura Segera Dibuka, Ini Komentar Waket Komisi II DPRD Banjarbaru
Meski sudah sering berpatroli, masih saja personil polisi menemukan warga yang tidak memakai masker. “Mereka kami berikan teguran, diingatkan protokol kesehatan terkait pandemi Covid-19,” tutupnya.
Penerapan disiplin dan penegakan protokol kesehatan ini tentunya sebagai salah satu upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19. (kanalkalimantan.com/shintia)
Reporter : shintia
Editor : bie
-
HEADLINE2 hari yang laluSudah Sah! Daftar Lengkap UMP dan UMK Kalimantan 2026 di Semua Provinsi, Ada yang Tembus Rp3,7 Juta
-
HEADLINE3 hari yang lalu66 Kasus Laka Lantas di Banjarmasin 2025, 20 Orang Meninggal Dunia
-
HEADLINE2 hari yang laluUMK Banjarbaru Rp3,8 Juta, Lebih Besar dari UMP Kalsel
-
Kota Banjarmasin2 hari yang laluPolres Banjarmasin Sita Sabu 1,4 Kg dari Bandar di Sungai Paring Martapura
-
Kabupaten Banjar3 hari yang laluBupati Banjar Terus Pantau Banjir dan Kondisi Masyarakat
-
PLN UIP3B KALIMANTAN2 hari yang laluPWI Kalteng Gelar Konferda, PLN UPT Palangkaraya Terima Penghargaan Peduli Pers



