Connect with us

DPRD KOTABARU

Anggota DPRD Kotabaru Sosialisasi Perda Pengembangan SDM

Diterbitkan

pada

Sosialisasi Rapperda tentang Penyelenggaraan Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). Foto: Istimewa

KANALKALIMANTAN.COM, KOTABARU – Guna memberikan edukasi kepada masyarakat terkait produk hukum Peraturan Daerah, anggota DPRD Kotabaru melaksanakan Sosialisasi Rapperda tentang Penyelenggaraan Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), Jumat (5/9/2025) siang.

Kegiatan itu dilaksanakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kotabaru, Suntoro, di sebuah rumah warga, di Desa Tegalrejo, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kabupaten Kotabaru dan dihadiri sejumlah tokoh masyarakat setempat.

Suntoro mengatakan, Raperda sangatlah penting untuk meningkatkan kualitas hidup mengingat pengembangan SDM bukanlah sekadar pelatihan, melainkan Investasi jangka panjang.

Sosialisasi ini, lanjut dia, untuk memastikan setiap warga memiliki akses yang sama terhadap pendidikan, pelatihan, dan kesempatan kerja yang layak.

Poin utama dalam pemaparan saat itu, yakni pemberdayaan potensi lokal.

Pemerintah daerah akan lebih fokus pada pelatihan yang relevan dengan kebutuhan pasar kerja di Kotabaru, diantaranya keterampilan pertanian, peternakan, perikanan, pariwisata, dan industri kreatif.

“Kita menginginkan anak-anak muda Kotabaru tidak hanya menjadi penonton, tapi menjadi pelaku utama dalam pembangunan daerahnya sendiri,” ucap dia.

Tidak hanya pemaparan, dalam kegiatan itu juga digelar tanya jawab dengan masyarakat. (kanalkalimantan.com/dprdkotabaru)

Editor: Dhani


iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca