Connect with us

Kota Banjarmasin

Remaja 13 Tahun Terseret Arus di Sungai Martapura

Diterbitkan

pada

Upaya pencarian remaja pria yang tenggelam di Sungai Martapura oleh Tim SAR Gabungan, Sabtu (10/1/2026) malam. Foto: Basarnas Banjarmasin

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN — Seorang remaja laki-laki dilaporkan tenggelam di Sungai Martapura, Jalan Rantauan Darat, Kecamatan Banjarmasin Barat, Sabtu (10/1/2026) petang.

Data dari Ditpolairud Polda Kalsel, korban atas nama Irfan (13), warga Jalan Sekeluarga II, Pekauman, dilaporkan tenggelam pada pukul 18.03 Wita.

Kronologi bermula saat korban berenang bersama teman-temannya area lapangan basket menuju kawasan pelelangan ikan. Namun, korban yang diduga tak terlalu mahir berenang kemudian terseret arus lalu tenggelam.

Baca juga: Gubernur Muhidin Instruksikan Semua SKPD Kirim Bantuan Korban Banjir

Upaya pencarian mandiri dari warga setempat pun dilakukan tapi tidak berbuah hasil. Akhirnya, pesan diteruskan ke Basarnas untuk dilakukan operasi pencarian.

Kepala Basarnas Banjarmasin, I Putu Sudayana mengerahkan Tim Rescue yang terdiri dari 6 personel pada pukul 19.13 Wita. Tim bergerak menggunakan jalur darat dengan estimasi waktu tempuh satu jam menuju lokasi kejadian.

Sejumlah alat utama yang dibawa antara lain satu unit Rubber Boat (perahu karet) dengan mesin motor tempel, dua set peralatan selam, Aqua Eye (alat pendeteksi objek bawah air), serta perlengkapan pendukung water rescue lainnya.

Baca juga: Ikmaban Salurkan Bantuan Banjir di Desa Pejambuan

Operasi SAR turut melibatkan Kansar Banjarmasin, Ditpolairud Polda Kalsel, Rescue 911 Banjarmasin, hingga masyarakat setempat.

Tim SAR gabungan terus berupaya semaksimal mungkin meski terkendala jarak pandang dan kondisi malam hari dengan cuaca terpantau hujan ringan. (Kanalkalimantan.com/fahmi)

Reporter: fahmi
Editor : bie


iklan

Komentar

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca