Connect with us

Kanal

Pertahanan HSU dari Covid-19 Dikuatkan dengan Asap Cair

Diterbitkan

pada


Produksi asap cair digunakan sebagai disinfektan untuk mencegah Covid-19 Foto: Dishut

Teks: Produksi asap cair digunakan sebagai disinfektan untuk mencegah Covid-19 Foto: Dishut

KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU- Hulu Sungai Utara terus meningkatkan kesiagaan terhadap Covid-19. Untuk memperkuat pertahanan kabupaten tersebut dari virus corona, KPH Balangan dalam beberapa hari belakangan ini melaksanakan giat pembagian disinfektan asap cair gratis di wilayah HSU.

Setelah wilayah Amuntai beberapa waktu lalu, kali ini giliran Kecamatan Sungai Pandan dan Sungai Tabukan yang kedatangan tim asap cair. “Total hari ini ada 250 liter asap cair yang dibagikan. Sebanyak 170 liter untuk Sungai Pandan dan 80 liter untuk Sungai Tabukan,” ungkap Nazaruddin, KRPH Halong, Senin (27/4).

Bergerak door to door ke beberapa lokasi untuk mendistribusikan disinfektan asap cair ini, tujuannya adalah agar bantuan tersebut tepat sasaran. Sesuai instruksi dari Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor atau Paman Birin dan Kadishut Kalsel, Hanif Faisol Nurofiq. (Kanalkalimantan.com/cell)

Editor: cell


Unit Cyber Kanal Kalimantan

iklan

MUSIC HITS with VOA


Disarankan Untuk Anda

Paling Banyak Dibaca

-->