Kota Banjarmasin
95 Tim Damkar Kota Banjarmasin Ikuti Lomba Ketangkasan Barisan Pemadam Kebakaran
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARMASIN – Sebanyak 95 tim damkar mengikuti lomba ketangkasan barisan pemadam kebakaran se-kota Banjarmasin pada Minggu (4/9/2022).
Lomba ketangkasan tersebut dilaksanakan di lapangan sepak bola Jalan Pembina IV Kompleks Rahayu, Kelurahan Sungai Lulut, Kecamatan Banjarmasin Timur, Kota Banjarmasin.
Lomba ketangkasan damkar yang digelar Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) tersebut dalam rangka memperingati HUT Banjarmasin ke-596.
Edy, selaku Kabid Pemadaman DPKP Kota Banjarmasin mengatakan, tujuan dilaksanakannya lomba tersebut juga sebagai wadah silaturahmi dengan pemadam kebakaran swasta.
Baca juga : Laka Maut Tewaskan Pemotor di Cempaka, Menabrak Truk Datang dari Arah Kiram
“Lomba ketangkasan ini dalam rangka HUT kota Banjarmasin sekaligus ajang silaturahmi antar Pemadaman kebakaran swasta se kota Banjarmasin,” katanya.
“Mereka (para damkar) rindu sekali apalagi kemaren dua tahun tidak ada lomba ketangkasan karena pandemi selama 2 tahun terakhir, biasa setiap tahun diadakan,” tambah Edy.
Adapun yang menjadi juara pada perlombaan tersebut juara 1 damkar Indrapura, juara 2 Emirat, juara 3 Star 10, juara 4 Kuripanz juara 5 Dahlia, dan juara 6 MMK.
Sebelumnya kegiatan tersebut langsung dibuka oleh Walikota Banjarmasin Ibnu Sina bersama forkopimda kota Banjarmasin.
Baca juga : Dicari Warganet, Momen Megawati, Puan hingga Rieke ‘Oneng’ Nangis Kala BBM Naik di Era SBY
Walikota Banjarmasin Ibnu Sina dalam membuka lomba mengucapkan terima kasih kepada Damkar Kota Banjarmasin yang selama ini telah membantu masyarakat.
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh Pemadan Kebakaran yang selama ini turut membantu saat terjadi musibah kebakaran di Banjarmasin,” katanya.
Adapun total hadiah puluhan juta rupiah yang disediakan oleh DPKP Kota Banjarmasin pada perlombaan ketangkasan tersebut.
Terlihat juga ratusan masyarakat memadati lapangan bola Banjarmasin Timur tersebut untuk menyaksikan jalannya perlombaan.(Kanalkalimantan.com/rizki)
Reporter : rizki
Editor : cell
-
HEADLINE3 hari yang laluSatu Suara, Pilkada Lewat DPRD BEM SI Kalsel Sepakat Menolak
-
Pemprov Kalsel3 hari yang laluDisperkim Kalsel Tegaskan Komitmen Hunian Layak untuk Masyarakat
-
Kabupaten Balangan3 hari yang laluPascabanjir Bandang Balangan 48 Rumah Mulai Diperbaiki
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang laluSerah Terima Aset Pemkab Kapuas – Kejari, Bupati Wiyatno: Lahan akan Dijadikan Taman
-
HEADLINE1 hari yang laluDemo Tolak Pilkada Melalui DPRD di Banjarmasin Diwarnai Ricuh
-
Kabupaten Kapuas3 hari yang laluMemperkuat Iman Peringati Isra Mikraj Warga Binaan Rutan Kapuas



