Kalimantan Selatan
Deklarasi Ikatan Alumni Atas Namakan GP Ansor, Ketua GP Ansor Kalsel: Itu Kami Pastikan Illegal!
KANALKALIMANTAN.COM, BANJARBARU – Marak beredar di perpesanan grup tentang rencana undangan Deklarasi Ikatan Alumni GP Ansor di Surabaya 17 Juni 2022 mendatang, dipastikan kegiatan itu ilegal karena tidak diatur dalam PD PRT organisasi.
Ketua GP Ansor Kalsel Teddy Suryana mengatakan, kegiatan seperti itu selazimnya harus selaras dengan misi dan program organisasi.
“Kegiatan tersebut tidak terkonfirmasi dan bahkan tidak ada regulasi yang mewadahi dalam aturan organisasi, sepatutnya tidak dilakukan, itu hanya gerombolan yang ingin mengatasnamakan kebesaran organisasi GP Ansor,” beber Teddy Suryana.
GP Ansor selalu mengedepankan prinsip satu komando. “Dan Komando itu saat ini ada ditangan Gus Yaqut selaku panglima tertinggi kami,” tegas Teddy.
Baca juga: Bangunan Kumuh Liar Bakal Ditertibkan, Wawali Wartono Sentil Kondisi Pasar di Banjarbaru
Agenda deklarasi tersebut sangat kental dengan misi politis pragmatis karena di GP Ansor sama sekali tidak mengenal istilah alumni.
“Pasca kita bai’at menjadi kader dan mendeklarasikan diri untuk berkhidmat di jam’iyyah NU, menjaga NKRI dan Pancasila, maka tidak ada istilah alumni, selamanya kita mengabdi tampa batas waktu,” jelas Ketua GP Ansor Kalsel ini.
GP Ansor tanpa ada ikatan alumni menunjukan bahwa satu wadah tidak ada sekat pembatas baik bagi pengurus maupun senior senior. GP Ansor untuk terus bersama bagaimana membesarkan organisasi ini agar lebih optimal khidmatnya kepada Jam’iyyah Nahdlatul Ulama dan negeri Indonesia tercinta.
“Selama ini kami merasakan di era Gus Yaqut misi kaderisasi dibangun dari dan untuk proses serta mekanisme yang visibel-integral, sehingga keutuhan, kekompakan, keharmonisan dan srlalu saling merasa menjadi ruh organisasi,” kata Teddy.
“Kami sebagai kader di daerah selalu menjalankan apa yang menjadi kebijakan Pimpinan Pusat,” sambungnya.
“Kami menyarankan siapapun mereka yang menginisiasi deklarasi ikatan alumni ini, sebaiknya tabayun ke Gus Yaqut selaku pimpinan sah organisasi GP. Ansor yang slalu kami ta’ati perintah-perintanya di organisasi ini,” tandasnya. (Kanalkalimantan.com/al)
Reporter : al
Editor : kk
-
NASIONAL1 hari yang laluBesok, Presiden RI Resmikan 166 Sekolah Rakyat Terpadu di Banjarbaru
-
Kota Banjarmasin1 hari yang laluTanggul Halangi Air Keluar di Komplek PWI, Ketua DPRD Banjarmasin Minta Dibongkar
-
HEADLINE2 hari yang laluGubernur Muhidin Instruksikan Semua SKPD Kirim Bantuan Korban Banjir
-
Kota Banjarmasin2 hari yang laluRemaja 13 Tahun Terseret Arus di Sungai Martapura
-
Kalimantan Selatan2 hari yang laluIkmaban Salurkan Bantuan Banjir di Desa Pejambuan
-
Kota Banjarmasin1 hari yang laluBanjir di Gang Serumpun Sungai Lulut Masih Selutut



