Kabupaten Hulu Sungai Utara
Upaya Peningkatkan Produktivitas Lansia di HSU
KANALKALIMANTAN.COM, AMUNTAI – Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Hulu Sungai Utara (HSU) memastikan upaya pemerintah meningkatkan produktifitas warga Lanjut Usia (Lansia) terus dilakukan.
Hal ini diungkapkan Kepala DPPKB HSU Hj Anisah Rasyidah Wahid saat membuka acara sosialisasi tujuh dimensi lansia tangguh dan perawatan jangka panjang bagi lansia di gedung Agung Amuntai, Selasa (25/8/2020).
Anisah mengemukakan, berdasarkan data dari BKKBN jumlah lansia di Indonesia diproyeksi akan meningkat, tahun 2015 jumlah lansia tercatat sebanyak 22 juta jiwa atau 8,5% dari jumlah tersebut dan pada tahun 2019 menjadi 27.5 juta jiwa atau 10,3%.
Karena itu, untuk menciptakan lansia tangguh, sehat dan mandiri diperlukan pembekalan dan pengetahuan kepada seluruh keluarga serta masyarakat untuk menciptakan lansia yang tangguh dan produktif.
“Konsep dasar lansia tangguh terbagi menjadi tujuh dimensi yakni, dimensi spritual, fisik, emosional, intlektual, sosial kemasyarakatan, professional, vokasional serta lingkungan,” jelas Anisah
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten HSU juga menambahkan, saat ini BKKBN mengeluarkan aplikasi bagi para lansia yaitu GoLantang. Dibuat untuk menumbuhkan kemandirian bagi lansia dan keluarga lansia dalam mewujudkan lansia tangguh berkualitas dan juga berguna untuk mensosialiasikan program Bina Keluarga Lansia (BKL).
Aplikasi ini, lanjut Anisah juga memilifi fitur seperti temukan lokasi, kalkulator kesehatan, permainan sederhana bisa membantu para lansia untuk cara perawatan lansia jangka panjang serta para lansia pun bisa langsung bisa ikut berpartisipasi aktif dalam menggunakan aplikasi tersebut dengan tanya jawab dengan dokter hasto.
Sosialisasi ini sendiri diadakan BKKBN Provinsi Kalimantan Selatan berlangsung dari 25 Agustus sampai 27 Agustus 2020 dengan 150 peserta dibagi menjadi tiga gelombang. Setiap gelombang diisi 50 peserta dengan standar protokol kesehatan. (kanalkalimantan.com/dew)
Editor : bie
-
HEADLINE2 hari yang laluIni Prakiraan Kondisi Cuaca Kalsel dalam Sepekan ke Depan
-
Kota Banjarbaru2 hari yang laluCek Kondisi Kolam Renang Idaman Terkini, Ini Respon Komisi III DPRD Banjarbaru
-
Kabupaten Kapuas2 hari yang laluPemkab Kapuas Percepat Pembangunan Infrastruktur di Desa Kalumpang
-
Kabupaten Banjar2 hari yang laluDPRD Banjar Gelar Rapat Paripurna Beragenda Penyampaian Laporan Kinerja DPRD 2025
-
Ekonomi2 hari yang laluKetua OJK: Pengaduan Scam Tak Boleh Berbelit
-
Kota Banjarbaru2 hari yang laluKomite Ekonomi Kreatif Kota Banjarbaru Dilantik, Ini Pesan Wali Kota Lisa Halaby



