DPRD KOTABARU
Ratna LIDA Datangi Kantor DPRD Kotabaru, Ini Kata Syairi
KANALKALIMANTAN.COM, KOTABARU – Ratna yang merupakan salah satu putri terbaik yang dimiliki daerah yang berjuluk Bumi Saijaan ini, namanya sudah dikenal hingga ibukota. Juara III satu ajang pencarian bakat di sebuah stasiun televisi swasta, Liga Dangdut Indonesia (LIDA), pulang kampung ke Kotabaru.
Dia berkesempatan datang untuk menyambangi kota kelahirannya menemui orangtua, kerabat, teman dan para penggemarnya.
Salah satu yang disambanginya adalah Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis, tentu menjadi satu kebanggaan bagi orang nomor satu di kantor wakil rakyat tersebut.
“Saya mewakili rekan-rekan anggota DPRD lainnya pastinya merasa bangga dan senang karena ditengah kesibukannya di ibukota mendapatkan kesempatan datang ke Kotabaru,” ujar Ketua DPRD, Syairi Mukhlis, Selasa (1/3/22).
Baca juga : Empat Nama Tenar Ini Bakal Hadir ke Perpustakaan Palnam di Bulan Maret
Dia mengatakan, Ratna yang memiliki pribadi yang baik dan rendah hati tentu merupakan suatu kebanggaan bagi daerah karena telah membawa nama harum di ajang lomba menyanyi tersebut.
“Sekali lagi ini sungguh luar biasa, kita kedatangan salah satu orang terbaik dan ini merupakan suatu kebanggaan bagi kita semua khususnya warga Kotabaru,” tambah dia.
Menjadi harapannya, Ratna yang sekarang memiliki kesibukan di ibukota secara tidak langsung bisa memperkenalkan daerah Kotabaru di level nasional agar makin diketahui masyarakat luar daerah.
Lebih jauh dia mengatakan, melalui Ratna di ajang kompetisi liga dangdut kemarin, Kotabaru bisa dikenal secara luas. Kemudian ada beberapa potensi wisata yang juga bisa ditampilkan di ajang LIDA tersebut dan ini juga karena Ratna.
“Saya berharap ke depan ia terus berkarya tetap menjadi pribadi sebagai orang Kotabaru. Mudah-mudahan nantinya juga ada Ratna lainnya yang juga dapat membanggakan daerah,” tutup dia. (kanalkalimantan.com/muhammad)
Reporter : Muhammad
Editor : Dhani
-
HEADLINE12 jam yang laluSatu Suara, Pilkada Lewat DPRD BEM SI Kalsel Sepakat Menolak
-
HEADLINE3 hari yang laluNilai TKA Jadi Syarat Wajib untuk Siswa Eligible SNBP 2026
-
NASIONAL2 hari yang laluTiba di Banjarbaru, Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat
-
HEADLINE2 hari yang laluPeluncuran Budaya Sekolah Aman dan Nyaman di Banjarbaru, Ini Kata Mendikdasmen Abdul Mu’ti
-
HEADLINE2 hari yang lalu2026 Kemendikdasmen Revitalisasi 11.744 Satuan Pendidikan, Kalsel Kebagian Rp232,9 M di 2025
-
Kota Banjarmasin3 hari yang laluKorban Tenggelam di Sungai Martapura Ditemukan Senin Dinihari



