Kota Banjarmasin
Imlek Menjadi Moment Kebahagiaan Etnis Tionghoa di Banjarmasin
BANJARMASIN, Warga Etnis Tionghoa di Kota Banjarmasin merayakan Tahun Baru Imlek 2018. Jemaat tampak khusyuk beribadah di Kelenteng Soetji Nurani pada Jumat (16/2). Di dalam vihara, nampak puluhan lilin raksasa yang menghiasi ruangan.
Satu persatu jemaat kemudian melakukan sembahyang di depan patung dewa di berbagai sudut Vihara. Mereka melakukan sembahyang sambil membakar dupa. Kepulan asap dan aroma dari dupa pun menyelimuti area dalam kelenteng. Di kelenteng ini juga tampak sejumlah pemburu angpao mayoritas anak kecil dan para tukang becak dan ojek pangkalan sekitar lokasi. Mereka menunggu di depan halaman kelenteng mengharapkan pemberian angpao.
Selain itu, di setiap vihara dilakukan pengamanan oleh aparat kepolisian. Terlihat sejumlah polisi berseragam lengkap panjang berjaga.
Alex, pengurus Vihara Samudra Bakti dan Dharma Ramsi, mengatakan, sejak malam tadi jemaat mulai menggelar ibadah secara bergantian.
“Sekitar 200orang yang datang dari malam tadi. Jadinya terlihat sepi, karena mereka melakukan ibadah fleksibel saja selagi sudah pada dihari tahun baru imlek,” ucapnya.
Di tahun ini jemaat banyak berdatangan pada malam sebelum hari H imlek. Pada tahun lalu jemaat datang pagi membawa keluarga besarnya beribadah. (ammar)

Foto : ammar
Editor : Chell
-
Kota Banjarmasin2 hari yang laluTanggul Halangi Air Keluar di Komplek PWI, Ketua DPRD Banjarmasin Minta Dibongkar
-
NASIONAL3 hari yang laluBesok, Presiden RI Resmikan 166 Sekolah Rakyat Terpadu di Banjarbaru
-
Kota Banjarmasin3 hari yang laluBanjir di Gang Serumpun Sungai Lulut Masih Selutut
-
Kota Banjarmasin2 hari yang laluBanjir Rob Murung Selong Banjarmasin 407 Jiwa Terdampak
-
HEADLINE2 hari yang laluNilai TKA Jadi Syarat Wajib untuk Siswa Eligible SNBP 2026
-
NASIONAL2 hari yang laluTiba di Banjarbaru, Presiden Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat





